Tim Nasional (Timnas) Indonesia mencapai tonggak sejarah baru dengan berhasil melangkah ke babak 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya. Berkat tekad dan kemampuannya, Tim Garuda berhasil menempati posisi keempat, memastikan diri sebagai salah satu dari tim yang melaju ke babak 16 besar.

“Kami berada di peringkat 146, tapi penampilan kami tidak sama dengan peringkat tersebut,” Ucap Shin Tae-Yong, pelatih timnas Indonesia.  Keberhasilan ini menunjukkan kemampuan Timnas bersaing di tingkat internasional dan menggambarkan daya saing mereka di kancah sepak bola Asia. Dari pertandingan ini, diharapkan dapat mendongkrak semangat dan perkembangan Timnas.

Tim Garuda berhasil melangkah ke babak 16 besar setelah hasil imbang terungkap dalam pertandingan antara Kirgistan dan Oman di Stadion Abdullah Bin Khalifa. Dampaknya, posisi Indonesia sebagai peringkat 3 terbaik tetap tidak tergeser oleh Oman yang hanya berhasil meraih 2 poin.

Pada klasemen mini untuk peringkat tiga terbaik, Indonesia berada di peringkat keempat, yang merupakan batas akhir bagi tim yang berhak mendapatkan tiket ke babak 16 besar. Tim Merah Putih mengamankan 3 poin, berada di bawah Yordania, Palestina, dan Suriah. Keempat negara ini akan bergabung dengan juara dan runner-up dari Grup A hingga F, sehingga total 16 tim telah memastikan tempat mereka di babak 16 besar.

Dengan demikian, Timnas Indonesia akan menghadapi Socceroos atau sebutan untuk Timnas Australia. Pertemuan terakhir kedua tim terjadi dalam kualifikasi Piala Asia di Brisbane pada tahun 2010. Indonesia dianggap sebagai lawan yang tangguh dan tidak boleh dianggap remeh, mengingat kemampuannya mencetak gol dalam tiga pertandingan dan berhasil mengalahkan salah satu tim terkuat di Asia Tenggara, yaitu Vietnam.

Keberhasilan ini pastinya mendapatkan penghargaan besar dari pemerintah. Dilansir dari situs kemenpora.go.id, Dito menyatakan dukungannya kepada Timnas Garuda Indonesia, “Ya pasti kita tetap konsisten dan fokus mendukung secara program dan anggaran untuk transformasi sepak bola,” ucap Menpora Dito.

Penulis : Priscillia Christy

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini